Sabtu, 26 Maret 2011

Jelang Kongres, Luar & Dalam Lokasi Kongres Ricuh

Suasana tegang menghiasi luar dan dalam arena kongres PSSI.

Kericuhan terjadi di Pekanbaru menjelang bergulirnya kongres PSSI yang akan dimulai pada pukul 19.30 WIB nanti. Kericuhan tersebut terjadi di dalam dan di luar area kongres PSSI.

Kericuhan di dalam terjadi saat anggota PSSI melakukan registrasi. Beberapa anggota PSSI marah karena ternyata dirinya tidak mendapatkan undangan dari pihak PSSI. Anggota-anggota PSSI tersebut menyatakan bahwa dirinya adalah peserta kongres di Bali sehingga mereka merasa berhak mengikuti kongres nanti malam.

"Kongres di Bali kami bisa ikut, kenapa disini tidak. Kalau gak percaya ini bukti undangan pada kongres Bali lalu," kata manager klub Persigo Gorontalo Aven Hinelo dengan nada yang keras.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Umum Perseba Bangkalan Imron Abdul Fatah yang bernasib sama. Pada akhirnya, mereka memutuskan untuk menunggu Nugraha Besoes sebagai Sekjen PSSI agar memberikan penjelasan tentang situasi yang mereka alami.

Sementara itu, kericuhan juga terjadi di luar area kongres. Para demonstran mencoba untuk mencegat para peserta kongres di luar lokasi, usaha para demonstran pada awalnya gagal karena dihalau kepolisian, namun saat rombongan kedua tiba para demonstran berhasil mencegat mereka dan meminta para pemilik suara tersebut menentang Nurdin Halid.

26 maret 2011

goal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar