Rabu, 25 Januari 2012

Pulang dari Solo, Ramdani Terserang Tipes

Ramdani Lestaluhu kemungkinan besar tidak akan diboyong ke kandang Persib Bandung.

Kemenangan Persija Jakarta atas Pelita Jaya FC 23 Februari 2012 kemarin harus dibayar mahal. Salah seorang pemain yang sempat turun dalam laga ini, Ramdani Lestaluhu terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat menderita penyakit tipes.

"Ramdani sakit jadi tidak ikut latihan. Semalam dia harus dibawa ke rumah sakit, dan ternyata dia tifus," ujar Pelatih Persija, Iwan Setiawan usai memimpin latihan di GOR Ciracas Jakarta Timur, Rabu 25 Januari 2012.

Sebelum berangkat ke Solo, pemain timnas U-23 pada SEA Games 2011 ini memang beberapa kali absen latihan. Ramdani bahkan satu kali harus pulang latihan lebih awal lantaran mengaku sedang flu berat. Namun saat hendak berangkat ke Solo, pemain yang besar di akademi Persija tersebut menyatakan siap tempur.

Pemain kelahiran Maluku itu kemudian menjawab kepercayaan pelatih dengan tampil prima saat Persija menekuk Pelita Jaya dengan dua gol tanpa balas. Menurut Iwan, kondisi Ramdani saat ini membuatnya berpikir untuk tidak membawa serta pemain tersebut ke kandang Persib, 29 Januari 2012 mendatang.

"Melihat kondisinya, dia mungkin akan absen saat Persija ke Bandung. Ada dua pemain yang tidak bisa ikut. Ramdani yang sakit, juga Leo (Saputra) yang akumulasi kartu," ujar Iwan.

Absennya Ramdani dan Leo diakui Iwan merupakan persoalan yang tak bisa dihindarkan. Meski demikian, ia memastikan peranan dua pemain tersebut dalam tim akan dapat dimainkan oleh pemain lain yang akan diturunkan. "Pemain lain juga tidak kalah kualitasnya. Jadi tidak ada persoalan serius dalam hal ini," kata Iwan

sumber: vivabola

Tidak ada komentar:

Posting Komentar