Sabtu, 14 Januari 2012

Target Curi Poin di Kandang PSPS


Perjuangan skuad Persija Jakarta di perhelatan Indonesia Super League (ISL) kembali berlanjut Tim berjuluk Macan Kemayoran itu mematok bisa mencuri poin saat bertandang ke kandang PSPS Pekanbaru pada Minggu (15/1) lusa
"Minimal kita harus bisa mencuri poin. Karena ini pertimbangan untuk mengatrol posisi kita di klasemen,..." jelas Iwan Setiawan, pelatih Persija, kepada INDOPOS kemarin.
Bek kanan Persija Ismed Sofyan merasa yakin dengan performa skuad Macan Kemayoran saat ini. Pemain berusia 32 tahun itu mengaku optimistis dapat mencuri angka dari kandang tim berjuluk Askar Bertuan tersebut.
Meski pertandingan lawan PSPS masih beberapa hari ke depan, namun aroma ketatnya laga tersebutsudah kental terasa. Meski PSPS sedang berada pada performa terbaiknya, namun, menurut Ismed, peluang Macan Kemayoran mencuri angka di laga tersebut juga sangat besar.
Keyakinan Ismed makin besar setelah Persija dipastikan turun dengan kekuatan penuh. Beberapapemain pilar yang sebelumnya harus absen lantaranhukuman kartu merah, kini sudah bisa diturunkan saat kontra PSPS. Tak hanya itu, Persija juga diuntungkan secara fisik.
Kondisi fisik para pemain Persija jelas lebih bugar ketimbang pemain PSPS yang sebelumnya berjuangkeras saat menang melawan Mitra Kukar. Ismed Sofyan dkk mendapat waktu recovery lebih lama dari PSPS lantaran mereka batal melakoni satu laga sebelumnya, juga menghadapi Mitra Kukar.
"Beberapa pemain kami sudah kembali bisa diturunkan. Sebelumnya memang ada yang terkena kartu merah dan akumulasi kartu. Pertandingan besok kami sudah bisa full team. Peluang mencuri kemenangan juga terbuka," ujar Ismed lagi.
Ismed mengatakan, dalam sisa hari menjelang pertandingan, ia dan teman-temannya terus digenjot dalam menjalankan skema baru permainan Persija. Dalam beberapa hari ini, barisan belakang Persija memang menjadi fokus tim untuk dibenahi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar