Jumat, 21 Oktober 2011

Ferry Paulus: 3x24 Jam Buat PSSI Untuk Mencabut Keputusannya


Mediasi antara Persija Jakarta versi Ferry Paulus dengan PSSI, masih belum menghasilkan keputusan berarti. Rombongan Ferry Paulus yang didampingi kuasa hukumnya, menyambangi kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (7/10) petang, hanya diterima dengan baik oleh anggota komite Eksekutif PSSI Roberto Rou dan Ketua Komite Media PSSI, Edi Elison.

Pasalnya, Edi menjelaskan, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, sedang berada di Malaysia untuk menyaksikan laga ujicoba tim nasional Indonesia, sedangkan Wakil Ketua Umum, Farid Rahman, sedang mengikuti rapat dengan Koni Pusat mengenai persiapan pelaksanaan SEA Games 2011.

Dalam kesempatan tersebut, Ferry Paulus memberikan batas waktu kepada PSSI untuk mencabut keputusannya usai memberikan kepercayaan kepada Hadi Basalamah untuk mengelola tim berjuluk Macan Kemayoran.

"Kami memberikan batas waktu, 3x24 jam. Kami ingin masalah ini selesai dan PSSI dapat memutuskan hal ini dengan sebenar-benarnya," terang Ferry Paulus kepada Bola.net.

Kemudian, Ferry juga menghimbau kepada The Jakmania- sebutan suporter Persija Jakarta- untuk tetap bertindak dengan kepala yang dingin. Ferry berharap, The Jakmania tidak mengambil langkah sendiri dalam menyikapi persoalan tersebut.

Sementara itu, kuasa hukum Ferry, Gusti Randa, mengungkapkan, PSSI harus memutuskan hal tersebut dengan menggunakan akal sehat. Gusti Randa menuturkan, PSSI harus mampu memberikan alasan yang tepat mengenai keputusannya dalam menunjuk Hadi Basalamah sebagai pengelola Persija.

"Jika PSSI tidak bisa membuktikannya, maka kami akan menuntutnya. Pengelolaan Persija, harus diberikan kepada Ferry Paulus," tegasnya.

sumber: bola.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar