Sabtu, 01 Oktober 2011

Inilah Komposisi Pemain Asing Liga Super 2011-2012


Kepastian berapa dan bagaimana komposisi pemain asing yang bakal berlaga di Liga Super 2011-2012 terjawab sudah, yakni empat pemain asing.

Empat pemain asing yang bermain dalam satu klub tersebut dibagi dalam tiga pemain asing non-Asia dan satu pemain asal Asia, hal tersebut seperti yang diungkapkan oleh Direktur Kompetisi PSSI, Sihar Sitorus

"Pemain asing 3+1 untuk Liga Super. Kalau mau pemain Asia empat-empatnya juga boleh. Kalau untuk level dua (Divisi Utama), tiga pemain asing saja tapi bebas dari negara manapun," ungkap Sihar.

Komposisi pemain asing ini berbeda dengan yang diterapkan pada musim lalu, yakni 3+2, di mana tiga pemain asing non-Asia dan dua pemain asing Asia.

Selain mengumumkan komposisi pemain asing, Sihar juga menghimbau kepada klub-klub untuk melakukan kontrak minimal dua tahun bagi pemain dan juga kontrak jangka panjang bagi pemain muda.

"Kami maunya kontrak pemain minimal dua tahun, karena setiap akhir musim pemain selalu seleksi dan transfer window tidak aktif. Juga kontrak untuk pemain muda jangka panjang, sehingga bisa untuk pembinaan jangka panjang," ungkap Sihar.

Ditambahkan Sihar, hal tersebut digunakan untuk memberikan jaminan yang lebih baik bagi pemain bola, selain itu juga untuk membuat keseimbangan keuangan pada klub.

Mengenai besaran kontrak maupun gaji, Sihar memberikan kebebasan kepada klub untuk mengeluarkan kebijakan sesuai dengan kemampuan masing-masing klub.

sumber: bola.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar